DPRD

DPRD
jtvbojonegoro
Jumat, 02 Oktober 2020, 14:43 WIB
Last Updated 2020-10-02T08:47:44Z
BojonegoroViewer

BPBD Himbau Warga Terkait Angin Kencang Di Musim Pancaroba


BOJONEGORO - Badan penanggulangan bencana daerah kabupaten bojonegoro, mengimbau masyarakat bojonegoro untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya bencana, selama masa pancaroba pada bulan oktober ini. Bencana alam seperti angin kencang disertai hujan deras, masih menjadi ancaman utama memasuki musim pancaroba di kabupaten bojonegoro .

Badan penanggulangan bencana daerah atau BPBD, kabupaten bojonegoro, mengimbau masyarakat dan pemerintah desa hingga kecamatan untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya bencana selama masa pancaroba. Pasalnya, pada masa peralihan musim dari kemarau ke musim penghujan ini, berpotensi terjadi hujan deras diserta angin kencang.

Menurut kepala pelaksana BPBD bojonegoro, nadif ulfia. Masa pancaroba di wilayah bojonegoro, bermula pada bulan september dan diprakirakan berlangsung hingga puncaknya akhir oktober.

Selama pancaroba, berpeluang terjadi hujan lebat disertai angin kencang dalam durasi singkat yang mengakibatkan pohon tumbang. Ini menjadi salah satu tanda awal bahwa musim pancaroba sudah mulai di bojonegoro.

Dan baru-baru ini, di kecamatan balen, bojonegoro, sudah terjadi angin kencang disertai hujan deras yang mengakibatkan beberapa pohon tumbang dan rumah rusak. Hal ini juga bisa diwaspadai, karena juga berpotensi terjadi di 28 kecamatan di kabupaten bojonegoro.