DPRD

DPRD
Sketsa Bengawan
Rabu, 14 Oktober 2020, 14:24 WIB
Last Updated 2020-10-14T09:05:41Z
Pojok PituViewer

Dorong Desa Siapkan Lahan Embung, Pemkab Sediakan Eskavator

Reporter: M. Ramzi

MAGETAN - Pemkab mendorong setiap desa di magetan, untuk menyiapkan lahan untuk pembangunan embung. Pemkab melalui dinas pekerjaan umum, menyiapkan eskavator, dan juga anggaran untuk pembuatan embung di desa.

Kondisi embung yang menyusut atau mengering saat kemarau, yang mengakibatkan banyaknya lahan sawah tak bisa digarap karena tidak tersedianya air yang cukup, membuat pemkab magetan, mengambil langkah.

Salah satunya adalah mendorong setiap desa di magetan, untuk menyiapkan lahan untuk dibangun embung, yang bisa menampung air saat musim hujan. Untuk percepatan itu, pemkab menyiapkan eskavator yang bisa dimanfaatkan untuk pembangunan embung kecil di desa.

Pelaksana tugas kepala dinas pekerjaan umum dan penataan ruang, kabupaten magetan, muhtar wahid, mengatakan, hal tersebut sebagai upaya percepatan penyediaan air baku, utamanya bagi petani.

Dengan desa yang menyiapkan lahan, maka proses pembangunan embung bisa lebih cepat. Pemkab, dalam hal ini, dinas pu menyiapkan eskavator dan juga anggaran. Selain itu, desa juga bisa menggunakan apbdes untuk pembangunan embung.

Pembangunan embung di desa-desa yang bisa menampung air hujan, akan menjadi solusi, bagi petani desa setempat, saat musim kemarau, agar mereka tidak kekurangan air untuk pengairan sawah.