Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Sabtu, 12 Desember 2020, 15:24 WIB
Last Updated 2020-12-12T09:34:01Z
TubanViewer

Terdampak Proyek, Mobil Warga Tak Bisa Keluar Rumah

Reporter: Khusni Mubarok

TUBAN - Proyek plengsengan dan pelebaran jalan di desa mulyoagung, kecamatan singgahan, kabupaten tuban, menyebabkan akses jalan warga ambrol. Lebar jalan yang semula dua setengah meter, kini hanya tersisa sekitar satu meter. Akibatnya, mobil milik multazam, warga setempat, hanya bisa diparkir di depan rumah.

Mobil ini terjebak dan tak bisa keluar ke jalan raya, selama dua bulan setengah terakhir. Lantaran akses yang biasa digunakan terdampak proyek plengsengan dan pelebaran jalan.

Seperti yang terlihat, sebagian badan jalan menuju rumah multazam mengalami ambrol. Lebar jalan yang semula dua setengah meter, kini hanya tersisa sekitar satu meter saja. Akibatnya mobil keluarga multazam tidak memiliki akses untuk keluar.

Menurut multazam, warga sudah melakukan komunikasi dengan pihak penggarap proyek. Namun, pertemuan mereka tidak membuahkan hasil. Bahkan penggarap proyek terkesan akan lepas tangan.

Sementara itu, parkan, pelaksana proyek ini membantah, tidak akan memberi akses jalan warga. Pihaknya mengaku akan membuatkan, namun membutuhkan waktu.

Warga yang kesal meminta pekerjaan proyek pelngsengan dan pelebaran jalan dihentikan sementara. Warga berharap pemerintah daerah turun tangan menyelesaikan permasalahan ini.