Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Sabtu, 13 Februari 2021, 14:19 WIB
Last Updated 2021-02-13T07:19:01Z
BojonegoroViewer

Layanan Rapid Antigen Gratis Di Terminal Bojonegoro


BOJONEGORO - Beginilah suasana pemeriksaan rapid antigen yang diadakan oleh balai pengelola transportasi darat atau bptd sebelas jatim di terminal tipe A rajekwesi bojonegoro. Terlihat para penumpang dan para petugas dengan sabar menunggu giliran untuk dilakukan pemeriksaan rapid antigen secara gratis, alias cuma-cuma.

Dalam pemeriksaan tersebut, seluruh petugas dan sopir bis kendaraan angkutan umun diperiksa kesehatannya, guna mengetahui kondisi terkini kesehatannya dan antisipasi penyebaran virus corona.

Selain itu, pemeriksaan tersebut juga sebagai deteksi dini terkait pencegahan penyebaran covid-19, khususnya bagi awak kendaraan angkutan umum yang ada di terminal tersebut.

Koordinator terminal tipe A rajekwesi bojonegoro, budi sugiarto, yang memimpin langsung kegiatan tersebut menjelaskan bahwa pelaksanaan rangkaian kegiatan tersebut merupakan sampling test, apakah di terminal bojonegoro terdapat penyebaran covid-19 atau tidak.

Diketahui, rapid antigen tersebut di ikuti oleh 100 orang, 42 orang dari perugas terminal dan jembatan timbang bojonegoro, dan selebihnya adalah penumpang dan sopir bis.