TUBAN - Warga desa pucangan, kecamatan montong, kabupaten tuban, dilanda kepanikan. Sejumlah wanita berteriak ketakutan, sementara para laki-laki bingung menyelamatkan barang berharga. Mereka khawatir kobaran api yang membakar rumah sarmaji, warga setempat, merembet ke bangunan sekitar.
Beruntung dua unit mobil pemadam kebakaran segera datang. Dibantu warga, petugas berhasil menjinakkan si jago merah, sehingga tidak sampai meluas. Namun bangunan rumah kayu milik sarmaji beserta perabot di dalamnya hangus terbakar. Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran.
Menurut kafiatin, tetangga korban, sebelum rumah terbakar, dirinya sempat mendengar beberapa kali suara ledakan. Kemudian muncul kobaran api dari ruang ruang tengah atau ruang keluarga.
Tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran ini. Pasalnya saat kebekaran melanda, pemilik rumah sedang berada di kandang memberi makan ternak. Akibat kebakaran ini, kerugian ditaksir mencapai sembilan puluh juta. Selain bangunan beserta perabot, si jago merah juga melalap habis uang simpanan sebesar 20 juta yang ada di rumah milik petani tersebut.
Hingga kini, polisi masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab utama kebakaran.
Beruntung dua unit mobil pemadam kebakaran segera datang. Dibantu warga, petugas berhasil menjinakkan si jago merah, sehingga tidak sampai meluas. Namun bangunan rumah kayu milik sarmaji beserta perabot di dalamnya hangus terbakar. Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran.
Menurut kafiatin, tetangga korban, sebelum rumah terbakar, dirinya sempat mendengar beberapa kali suara ledakan. Kemudian muncul kobaran api dari ruang ruang tengah atau ruang keluarga.
Tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran ini. Pasalnya saat kebekaran melanda, pemilik rumah sedang berada di kandang memberi makan ternak. Akibat kebakaran ini, kerugian ditaksir mencapai sembilan puluh juta. Selain bangunan beserta perabot, si jago merah juga melalap habis uang simpanan sebesar 20 juta yang ada di rumah milik petani tersebut.
Hingga kini, polisi masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab utama kebakaran.