Iklan Beranda

jtvbojonegoro
Minggu, 05 September 2021, 19:51 WIB
Last Updated 2021-09-05T12:53:25Z
BojonegoroKabar ApikTubanViewer

Apresiasi Kecamatan Senori Tuntaskan Pendataan Keluarga


KABAR APIK - Anggota Komisi IX DPR RI, H. Abidin Fikri, S.H.,M.H bersama BKKBN Jawa Timur menyelenggarakan sosialisasi Penguatan Pendataan Keluarga dan Kelompok Sasaran Bangga Kencana di Desa Rayung, Senori, Minggu (5/9/2021). 

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tuban, Andhi Hartanto, S.Pd. menyampaikan agar masyarakat di masa Pandemi tetap konsisten meningkatkan kualitas hidup sehat, khususnya ibu hamil dan balita untuk mencegah stunting sedini mungkin. 

Drs. Hadi Jupri M.ikom, selaku perwakilan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa dan keluarga berencana kabupaten Tuban menyampaikan apresiasi kepada segenap kader BKKBN Kecamatan Senori yang telah menyelesaikan pendataan keluarga di Kecamatan Senori. 

Direktur Bina Akses Pelayanan Keluarga Berencana, BKKBN RI, dr. H. Zamhir Setiawan, M.Epid berpesan kepada peserta sosialisasi. "Agar pasangan usia subur hendaknya selalu memeriksakan diri ke fasilitas kesehatan untuk mencegah stunting, selain itu jangan takut untuk vaksin untuk membentuk kekebalan komunal," papar Zamhir di Desa Rayung. 

Sementara itu, H. Abidin Fikri, S.H.,M.H. berharap masyarakat Senori untuk ikut program vaksinasi dan tidak meninggalkan imunisasi dasar untuk bayi dan anak. Selain itu, "terkait masalah stunting agar warga terus menguatkan gotong royong untuk saling memperhatikan jika ada warga masyarakat yang kesulitan terkait ekonomi dan gizi," ujar Abidin.