Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Kamis, 09 September 2021, 15:39 WIB
Last Updated 2021-09-09T08:43:09Z
Pojok PituViewerViral

Pemkab Ngawi Mulai Siapkan Uji Coba Pembukaan Lokasi Wisata


NGAWI - Pemerintah kembali melanjutkan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 2-4 di jawa dan bali hingga 13 september 2021. Namun pemerintah mulai memberikan sejumlah kelonggaran, termasuk melakukan uji coba pembukaan 20 tempat wisata di wilayah PPKM level 3 di jawa dan bali.

Kepala dinas pariwisata, pemuda dan olahraga ngawi, raden rudi sulisdiana mengatakan, memang untuk saat ini kabupaten ngawi masuk pada zona kuning dan akan di tingkatkan agar masuk pada zona hijau atau masuk pada PPKM level 3. Diakuinya, untuk tempat wisata sendiri sudah dilakukan uji cobakan di 4 tempat wisata di propinsi jawa timur. Ketika nantinya ke empat tempat wisata tersebut berhasil maka akan dibuka obyek wisata secara bertahap di seluruh di jawa timur.

Menurut, rudi berbagai persiapan juga harus sejak sekarang. Termasuk pengunjung diwajibkan memiliki aplikasi pedulilindungi. Serta pengelola obyek wisata untuk melakukan penjualan tiket melalui online. Termasuk maksimal jumlah pengunjung hanya 20 persen dari total kapasitas.

Rudi juga menambahkan, sebelum tempat wisata tersebut nantinya dibuka kembali maka pihak pengelola dan semua karyawan sudah divaksin dan untuk pengunjung sendiri juga harus tervaksin yang akan diizinkan masuk ke tempat wisata yang dikunjungi.

Meski dikabupaten ngawi hingga saat ini masih belum diizinkan untuk dibuka kembali dan alasannya semua tergantung pada keputusan dari kementerian pariwisata dan ekonomi kreatif (kemenparekraf). Namun sejumlah persiapan juga akan dilakukan jika sewaktu-waktu sudah mendapat izin operasional.