LAMONGAN - Upaya percepatan vaksinasi terus dilakukan oleh pemerintah kabupaten lamongan. Dukungan stok vaksin dari pemerintah pusat, membuat upaya vaksinasi terhadap warga di lamongan berjalan lancar. Salah satunya seperti vaksinasi covid-19 yang berlangsung di kecamatan lamongan kota, pada hari ini.
Saat ini, pemkab lamongan telah menerima sebanyak 43.290 dosis vaksin covid-19 jenis pfizer. Vaksin asal amerika serikat ini, kini mulai disuntikkan kepada warga yang mengikuti vaksin covid-19.
Sebelumnya, pemkab lamongan hanya menerima dua jenis vaksin covid-19, yakni jenis sinovac dan astrazeneca. Vaksin pfizer yang menurut penelitian memiliki afikasi tinggi, diharapkan bisa mengurangi dampak dan resiko penularan covid-19.
Dengan masifnya percepatan vaksinasi ini, diharapkan bisa segera membentuk kekebalan kelompok atau herd immunity. Sehingga pandemi covid-19 bisa segera diatasi.