BOJONEGORO - Manajemen Persibo resmi meluncurkan jersey persibo dengan motif godong jati. Ada empat warna yang diperagakan model saat Launching Tim dan Jersey di Stadion Letjen H. Soedirman, Minggu (31/10/2021).
Godong (bahasa Jawa) memiliki arti daun. Pemilihan corak godong jati daun jati yang menghias dada kanan pemain Persibo ini karena Bojonegoro identik dengan hutan jati yang sangat luas.
Jersey Persibo di pergelaran Liga 3 Jawa Timur diproduksi oleh Apparel asal Jawa Tengah yaitu Totalsports. Nantinya jersey Persibo akan diproduksi massal dan dijual bebas kepada para pecinta Persibo.
Persibo sendiri termasuk jajaran klub tertua di Jawa Timur. Berdiri sejak 12 Maret 1949 dengan berbagai prestasi gemilang. Di antaranya, Juara Divisi Dua Liga Indonesia, Juara Divisi Satu Liga Indonesia, Juara Divisi Utama, dan Juara Piala Indonesia.
"Persibo kerap menyumbang pemain untuk Timnas Indonesia di berbagai level. Pemain Persibo yang pernah memeperkuat Timnas Indonesia yaitu Samsul Arief, Novan Setya, Bijahil Chalwa, dan Hanis Sagara," jelas CEO Persibo Abdullah Umar.
Pada 2013 lalu, Persibo Bojonegoro mewakili Indonesia di pergelaran AFC Club yang merupakan kompetisi antar club sepak bola di Benua Asia. Persibo saat itu berhak mewakili Indonesia karena berhasil menjadi Juara Piala Indonesia.