JOMBANG - Jalan jurusan jombang-kediri rabu malam terjadi kemacetan panjang. Pasalya sebuah truk besar terhenti tidak bisa bergerak. Truk malang ini tidak bisa bergerak karena tertimpa pohon besar. Akibatnya akses hampir seluruh badan jalan di jalan raya desa jombok kecamatan ngoro,jombang tidak bisa dilewati.
Tim dari bpbd dan petugas kepolisian tengah berusaha mengevakuasi truk, namun masih menunggu alat pemotong kayu yang memadai. Kondisi jalan yang gelap dan hujan membuat proses evakuasi juga memakan waktu cukup lama.
Sumarsono, sopir truk mengatakan tidak menduga truknya akan tertimpa pohon besar. Sebab truk melaju sedang dari arah kediri,saat di lokasi mendadak sebuah pohon tumbang tepat di tengah kendaraannya. Beruntung warga pasuruan ini serta kernetnya selamat.
Sementara itu, AKP subatnas kapolsek ngoro mengatakan. Selain menimpa truk, di lokasi berbeda pohon tumbang juga menimpa sebuah minibus. Namun pengemudi dan penumpang selamat. Serta sejumlah pohon di pemukiman warga juga ikut tumbang. Petugas terus berusaha melakukan pembersihkan agar kendaraan di jalur propinsi bisa segera normal kembali.
Angin kencang yang terjadi rabu petang tersebut juga menumbangkan sejumlah pohon pelindung jalan di desa pulorejo kecamatan ngoro. Petugas telah memotong pohon kayu yang juga tumbang menutup jalan. Setelah tiga jam dilakukan kerja keras pembersihan akhirnya arus lalulintas normal kembali,