Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Kamis, 16 Desember 2021, 14:51 WIB
Last Updated 2021-12-16T08:10:53Z
LamonganViewerViral

Satgas Covid Lamongan Mulai Gelar Vaksinasi Untuk Anak – Anak



LAMONGAN - Tim satuan tugas penanganan covid-19 kabupaten lamongan, hari ini mulai menggelar vaksinasi untuk anak-anak usia 6 hingga 11 tahun. Vaksinasi ini digelar di 4 sekolah dasar di sejumlah kecamatan di lamongan.

Dalam vaksinasi covid-19 untuk anak ini, tim vaksinator punya cara tersendiri agar anak tidak takut disuntik. Yakni menggunakan cara hipnotis. Cara ini dilakukan, khusus untuk anak-anak yang takut jarum suntik, agar mereka tetap mau di suntik vaksin.

Meski demikian, sejumlah anak-anak yang hendak disuntik vaksin tetap menangis hingga meronta – ronta. Beruntung, saat vaksinasi petugas dari tni dan polri juga turut membantu sehingga vaksin untuk anak ini tetap berjalan lancar.

Bahkan, salah satu siswa yang hendak disuntik vaksin sempat lari karena takut. Hingga petugas melakukan pendekatan dan akhirnya bocah ini mau disuntik vaksin. Hari ini saja, vaksinasi covid-19 untuk anak di lamongan menyasar sedikitnya 512 siswa.

Sementara itu, pada hari pertama vaksinasi untuk anak-anak ini digelar di empat sekolahan, yaitu sdn kepatihan, sdn jetis 4 serta sdn laren satu dan laren dua.