TUBAN - Menjelang pergantian tahun, vaksinasi covid-19 di kabupaten terus dikebut hingga ke tingkatan desa dan kelurahan. Salah satunya seperti terlihat di balai kelurahan sukolilo, kecamatan tuban kota, kabupaten tuban, pada kamis pagi.
Hampir setiap hari, satgas covid-19 kelurahan setempat menggelar vaksinasi dengan menyasar berbagai kalangan. Baik di gelar di balai kelurahan setempat maupun jemput bola dari rumah ke rumah.
Sebelum menerima suntik vaksin, warga terlebih dahulu menjalani screening, mulai dari tensi darah hingga riwayat penyakit. Setelah dinyatakan sehat, mereka kemudian disuntik vaksin jenis sinovac atau pfizer, sesuai permintaan.
Menurut lurah sukolilo, kecamatan tuban kota, margianto. Vaksinasi di wilayahnya sudah menembus angka 80 persen. Dari sebanyak 2.115 target vaksin umum, sebanyak 1.692 diantaranya telah menerima suntik vaksin. Sementara untuk lansia dari target 339 orang, 247 diantaranya telah disuntik vaksin.
Berbagai kendala sempat mewarnai vaksinasi ini. Pasalnya, sebagian warga termakan hoax tentang efek samping vaksin. Namun, setelah dilakukan pendekatan dan sosialisasi rutin, kesadaran warga untuk vaksin cukup tinggi. Saat ini, warga yang belum vaksin rata-rata memiliki riwayat penyakit dan takut jarum suntik.