Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Jumat, 25 Maret 2022, 14:20 WIB
Last Updated 2022-03-25T07:37:24Z
Pojok PituViewerViral

Jelang Ramadhan, Harga Kebutuhan Pokok Merangkak Naik


JOMBANG - Menjelang datangnya bulan suci ramadhan, harga kebutuhan pokok di sejumlah pasar tradisional di jombang merangkak naik. Kondisi tersebut salah satunya seperti terpantau di pasar legi jombang, pada jumat pagi.

Harga ayam merangkak naik dari 30 ribu perkilogram menjadi 34 ribu. Kenaikan ini diperkirakan masih akan terjadi seiring kebutuhan daging menjelang bulan puasa yang meningkat.
 
Selain daging ayam, daging sapi juga ikut merangkak naik dari 100 ribu menjadi 110 ribu. Kenaikan daging ini terjadi sejak seminggu terakhir.

Saropah, salah satu pedagang daging ayam mengakui, kenaikan sudah diprediksi pedagang. Apalagi menjelang puasa tingginya permintaan membuat harga kebutuhan pasti naik. Belum lagi faktor kebutuhan produksi pakan yang juga naik akan membuat daging ayam juga ikut terkerek naik.

Selain harga daging, harga bumbu dapur mulai dari cabai juga naik dari 40 ribu menjadi 45 ribu. Kemudian bawang putih dari 22 ribu menjadi 25 ribu. Tidak ketinggalan, bawang merah dari 24 ribu kini tembud 30 ribu. Sedang cabai hijau turun menjadi 20 ribu dari sebelumnya 24 ribu.

Siti aminah salah satu pembeli mengakui, kenaikan ini memberatkan warga kecil. Apalagi bulan puasa masih satu minggu lagi, diprediksinya kenaikan kebutuhan pokok masih akan terjadi.

Warga berharap pemerintah melakukan pemantauan untuk bisa menekan agar kenaikan tidak terus terjadi. Tingginya harga kebutuhan bahan pokok untuk puasa dan lebaran akan memberatkan warga.