Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Jumat, 25 Maret 2022, 14:54 WIB
Last Updated 2022-03-25T07:54:27Z
BojonegoroViewerViral

Tembok Penahan Tanah Longsor, Ancam Jalan Alternatif Bojonegoro-Jombang


BOJONEGORO - Beginilah kondisi tembok penahan tanah atau tpt di dusun tumbras, desa tumbrasanom, kecamatan kedungadem, kabupaten bojonegoro, pada jumat pagi. Sebagian pondasi telah amblas terbawa longsor tebing sungai barisan, yang berada tepat di bawah jalan.

Kondisi ini membahayakan pengendara jalan, karena jalan cor yang menjadi jalur alternatif ini dapat sewaktu-waktu ambruk. Sebab, separuh tanah dibawah jalan sudah hilang terbawa longsor.

Perangkat desa tumbrasanom, sholikin mengatakan. Longsor ini terjadi sejak satu minggu yang lalu. Saat itu, terjadi hujan deras yang mengakibatkan tanah longsor atau ambles sedalam satu meter dari badan jalan dan semakin parah hingga kedalaman empat meter dengan panjang dua puluh lima meter.

Longsornya tanah ini membuat jalan alternatif bojonegoro - jombang terancam putus. Kejadian longsor ini sudah dilaporkan kepada pihak terkait.

Atas kondisi ini, warga berharap agar pemerintah setempat dapat segara melakukan penanganan darurat. Sebab, jalan ini merupakan jalan poros kecamatan dan menjadi jalan alternatif penghubung antara kabupaten bojonegoro dan jombang.