Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Jumat, 15 April 2022, 16:25 WIB
Last Updated 2022-04-15T09:25:01Z
TubanViewerViral

Demo Mahasiswa Tuban Tolak Kenaikan Harga Bbm Diwarnai Kericuhan


TUBAN - Aksi demonstrasi menolak kenaikan harga kebutuhan pokok dan bahan bakar minyak terus terjadi disejumlah daerah. Kali ini, demo juga dilakukan oleh puluhan mahasiswa di gedung dprd tuban, pada sore.

Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam front gabungan mahasiswa tuban ini berasal dari hmi, gmni, imm dan lmnd tuban. Mereka datang ke gedung dewan untuk menolak kenaikan bbm dan meminta pemerintah menstabilkan harga bahan pokok.

Aksi demokrasi ini sempat memanas dan diwarnai kericuhan. Mahasiswa dengan pihak kepolisian yang mengawal jalannya aksi terlibat aksi saling dorong di pintu masuk gedung dprd tuban. Kericuhan ini terjadi lantaran para mahasiswa tidak diperkenankan masuk. Namun, kericuhan ini tidak berlangsung lama setelah terjadi dialog antara kedua belah pihak.

Korlap aksi, yayan hadi julian, mengatakan. Pada aksi kali ini, massa membawa sejumlah tuntutan diantaranya, mendesak pemerintah dalam hal ini menteri perdagangan untuk mengembalikan harga eceran tertinggi minyak goreng berdasarkan kemampuan beli masyarakat, serta mengawasi dan menindak tegas penimbun minyak goreng dari hulu hingga hilir.

Selain itu, para mahasiswa juga menolak wacana kenaikan harga bbm di tengah sulitnya kondisi ekonomi akibat dampak pandemi. Serta meminta pemerintah menstabilkan harga kebutuhan pokok yang terus mengalami kenaikan di pasaran.

Dalam demo ini, para mahasiswa juga menolak wacana penambahan masa jabatan presiden, karena dinilai inkonstitusional. Usai menyampaikan sejumlah tuntutannya, mahasiswa kemudian membubarkan diri dengan tertib.