Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Selasa, 19 April 2022, 16:11 WIB
Last Updated 2022-04-19T09:11:30Z
TubanViewerViral

Kemplang, Suguhan Keripik Renyah Khas Lebaran


SKETSA RAMADHAN - Hari raya idul fitri selalu identik dengan aneka macam makanan dan minuman. Di kabupaten tuban, ada jajanan khas yang selalu mengisi meja tamu untuk suguhan lebaran. Suguhan berupa keripik renyah tersebut bernama kemplang. Rasanya yang khas membuat jajanan tradisional itu laris manis jelang lebaran.
 
Salah satu produsen camilan tradisional ini adalah rusmini, warga desa bektiharjo, kecamatan semanding, kabupaten tuban. Sejak awal bulan ramadhan, ia harus bekerja ekstra menyelesaikan pesanan yang terus datang. Rusmini tak hanya memproduksi kemplang, namun juga kacang dan aneka jajanan lain. Namun, yang paling banyak diminati adalah kemplang.
 
Kemplang merupakan camilan tradisional dengan rasa khas yang dibuat dari bahan baku utama terigu, telur, cabai, garam, dan mentega. Sesuai namanya, seluruh bahan dicampur menjadi satu, lalu dikemplang atau dipukul-pukul dan dibanting ke atas meja. Setelah itu adonan dipotong tipis-tipis, lalu digoreng hingga renyah.
 
Tingkat kepedasan kemplang dapat dipesan sesuai selera konsumen. Bagi mereka yang suka pedas bisa meminta campuran cabai lebih banyak. Bahkan ukuran lebar atau ketebalan juga bisa dibuat sesuai pesanan.
 
Jelang lebaran ini pesanan kemplang mulai berdatangan. Hingga kini sudah ada empat puluh pesanan telah diterima rusmini dari para tetangga dan sahabat. Harga yang ditawarkan cukup murah, yaitu rp30.000 per kilogram.
 
Tak hanya sebagai suguhan lebaran, kemplang juga enak dijadikan camilan sambil santai istirahat malam. Rasanya yang khas renyah-gurih-pedas membuat kemplang banyak dicari masyarakat.
 
Pesanan diperkirakan masih akan terus datang seiring mendekati lebaran. Keberadaannya di meja tamu tidak kalah bersaing dengan jajanan modern.