Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Jumat, 29 April 2022, 15:14 WIB
Last Updated 2022-04-29T08:56:48Z
TubanViewerViral

Minibus Tabrak Dua Warga Nongkrong Di Tuban, Satu Tewas


TUBAN - Kecelakaan ini terjadi di kilometer 7 jalur nasional pantura, tepatnya di desa tegalbang, kecamatan palang, kabupaten tuban, pada kamis malam. Kendaraan minibus elf bernopol B-7262-ID ini terperosok selokan setelah menabrak dua warga dan sejumlah sepeda motor yang sedang parkir depan rumah.

Kecelakaan bermula saat minibus yang dikemudikan umak, warga tangerang, melaju dari selatan ke utara atau arah surabaya menuju arah tuban kota. Sesampainya di lokasi kejadian, kendaraan tiba-tiba keluar jalur kanan, lalu turun aspal. Seketika minibus menabrak kerumunan warga yang sedang nongkrong di atas motor.

Dua orang warga dan dua unit sepeda motor tertabrak. Satu orang yaitu dimas supramito, tewas setelah sempat mendapat perawatan medis di rumah sakit. Sementara satu orang lainnya fathkul amin mengalami luka-luka. Korban selanjutnya dievakuasi ke rsud dokter koesma tuban.

Dihadapan petugas, sopir minibus elf ini mengaku mengantuk karena kecapekan. Ia mengatakan hendak balik ke tangerang, usai mengantarkan muatan.

Sementara itu, berdasarkan hasil penyelidikan polisi, kecelakaan disebabkan sopir minibus ngantuk berat. Akibatnya, kendaraan melaju keluar jalur. Untuk menghindari emosi keluarga korban, sopir minibus langsung diamankan petugas ke mapolres tuban. Sementara kendaraan yang terlibat kecelakaan dievakuasi ke pos polisi terdekat.

Terkait kejadian ini, pihak kepolisian menghimbau agar para pengemudi yang menempuh perjalanan jauh. Jangan memaksakan diri mengemudi dalam kondisi lelah dan mengantuk. Lebih baik mencari tempat pemberhentian untuk beristirahat .