Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Jumat, 13 Mei 2022, 15:15 WIB
Last Updated 2022-05-13T08:15:35Z
Pojok PituViewerViral

Antisipasi PMK Petugas Lakukan Penyemprotan Kandang Dan Pasar Hewan


LAMONGAN - Tinggi nya penularan penyakit mulut dan kuku yang terjadi di kabupaten lamongan yang telah menyerang sapi , membuat pihak dinas peternakan kabupaten lamongan mengambil langkah dengan melakukan penyemprotan di kandang – kandang dan pasar hewan di kabupaten lamongan.

Penyemprotan ini di lakukan untuk mencegah penyebaran penyakit mulut dan kaki ayng telah menyerang hewan ternak di kabupaten lamongan khusus nya sapi . Dalam penyemprotan ini petugas mengkhususkan penyemprotan di beberapa tempat ayng untuk saat ini bisa di katakan penyebaran penyakit mulut dan kuku yang paling tinggi yaitu di desa soko kecamatan tikung lamongan .

Dimana di kecamatan tikung yang terdiri dari dua puluh desa ini , bisa di katakan hampior semua desa di kecamatan tikung ini , ternak sapi nya sudah terserang penyakit mulut dan kuku .

Salah satu nya adalah di desa soko kecamatan tikung lamongan , dimana di desa tersebut wabah penyakit mulut dan kuku ini bisa di bilang paling banyak menyerang sapi di kabupaten lamongan . Ada sekitar delapan puluhs api yang sudah terserang penyakit mulut dan kuku ini dan satu meninggal dunia . Itu pun yang sudah di laporkan ke pihak dinas peternakan .

Menurut dokter hewan dini sumaryana kasi pengamatan penyakit hewan dinas peternakan lamongan , bahwa untuk saat ini , penyakiy mulut dan kuku di kabupaten lamongan sendiri bisa di katakan telah menjadi wabah yang cukup lumayan besar . Untuk itu pihak dinas peternakan kabuapten lamongan melakukan penyemprotan di kandang – kandang dan pasar hewan .

Setelah melakukan penyemprotan di kandang – kandang di daerah kecamatan tikung , pihak dinas peternakan juga melakukan pengecekan dan penyemprotan di pasar hewan tikung lamongan . Bahkan petugas kepolisian dalam hal ini intens untuk melakukan patroli di pasar – pasar hewan atau pun di jalan terkait dengan adanya kendaraan yang mengangkut hewan ternak dari daerah lain yang masuk ke lamongan.