JOMBANG - Kecelakaan yang menyebabkan korban jiwa terjadi di jalan raya turut Desa Plosokerep, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang, Selasa (20/12/2022). Sebuah mobil dinas kepolisian menabrak dua pemotor hingga menyebabkan satu korban meninggal dunia.
Pantauan JTV di lokasi kejadian, motor honda scoopy yang dikendarai Ely Ustasiyah, 43 tahun, seorang guru asal Desa Trawasan, Kecamatan Sumobito, Jombang ringsek parah. Pengemudinya juga dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian.
Motor dengan nopol S 4204 OAU tersebut ringsek, usai ditabrak Mobil Panther Dinas Milik Kepolisian dengan nopol 18445 04. Selain menghantam motor scoopy, panther juga menghantam satu sepeda motor lainnya yang dikendarai Nurul Yaqin, warga Bakalan Kecamatan Sumobito, Jombang.
Mobil baru berhenti setelah menabrak tembok bangunan di tepi jalan. Paska kejadian, petugas Unil Laka Lantas Lantas Jombang langsung melakukan olah TKP dan mendalami penyebab kecelakaan.
Kanit Gakkum Laka Lantas Polres Jombang, Iptu Anang Setiyanto, mengatakan, insiden kecelakaan ini bermula saat kendaraan panther melaju dari arah timur ke barat dengan kecepatan sedang. Saat di lokasi melaju kendaraan dari arah berlawanan yang terlalu ke kanan. Diduga kaget, pengemudi kemudian menghindari kendaraan tersebut hingga turun ke bahu jalan.
Apesnya roda depannya menabrak batu dibahu jalan hingga kemudinya tidak stabil. Kendaraan langsung oleng dan anggota ini berusaha membanting ke kanan. Tanpa disadari melaju dari arah berlawanan dua motor beriringan hingga kecelakaan tidak dihindari.
“Mobil dinas ini baru berhenti setelah menabrak bangunan beton jembatan di pinggir jalan,” terangnya saat ditemui JTV.
Seluruh barang bukti sudah diamankan ke Unit Laka Lantas Polres Jombang. Terkait identitas pengemudi polisi berdalih masih melakukan pemeriksaan dan sudah ditangani anggota. Sementara korban meninggal sudah dilarikan ke kamar jenazah RSUD Jombang untuk kepentingan otopsi. (ful/rok)
Pantauan JTV di lokasi kejadian, motor honda scoopy yang dikendarai Ely Ustasiyah, 43 tahun, seorang guru asal Desa Trawasan, Kecamatan Sumobito, Jombang ringsek parah. Pengemudinya juga dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian.
Motor dengan nopol S 4204 OAU tersebut ringsek, usai ditabrak Mobil Panther Dinas Milik Kepolisian dengan nopol 18445 04. Selain menghantam motor scoopy, panther juga menghantam satu sepeda motor lainnya yang dikendarai Nurul Yaqin, warga Bakalan Kecamatan Sumobito, Jombang.
Mobil baru berhenti setelah menabrak tembok bangunan di tepi jalan. Paska kejadian, petugas Unil Laka Lantas Lantas Jombang langsung melakukan olah TKP dan mendalami penyebab kecelakaan.
Kanit Gakkum Laka Lantas Polres Jombang, Iptu Anang Setiyanto, mengatakan, insiden kecelakaan ini bermula saat kendaraan panther melaju dari arah timur ke barat dengan kecepatan sedang. Saat di lokasi melaju kendaraan dari arah berlawanan yang terlalu ke kanan. Diduga kaget, pengemudi kemudian menghindari kendaraan tersebut hingga turun ke bahu jalan.
Apesnya roda depannya menabrak batu dibahu jalan hingga kemudinya tidak stabil. Kendaraan langsung oleng dan anggota ini berusaha membanting ke kanan. Tanpa disadari melaju dari arah berlawanan dua motor beriringan hingga kecelakaan tidak dihindari.
“Mobil dinas ini baru berhenti setelah menabrak bangunan beton jembatan di pinggir jalan,” terangnya saat ditemui JTV.
Seluruh barang bukti sudah diamankan ke Unit Laka Lantas Polres Jombang. Terkait identitas pengemudi polisi berdalih masih melakukan pemeriksaan dan sudah ditangani anggota. Sementara korban meninggal sudah dilarikan ke kamar jenazah RSUD Jombang untuk kepentingan otopsi. (ful/rok)