BOJONEGORO - Menjelang ramadhan, harga daging ayam di sejumlah Pasar Tradisional Kabupaten Bojonegoro melambung tinggi. Kondisi tersebut salah satunya seperti terpantau di Pasar Tradisional Bojonegoro Kota, selasa (21/03/2023) pagi.
Salah satu pedagang daging ayam, Muthomimah mengatakan, kenaikan harga daging ayam kembali terjadi sejak satu minggu terakhir menjelang momen bulan puasa ramadhan. Kenaikan harga rata-rata mencapai 5 ribu rupiah perkilogram, baik daging ayam potong, maupun ayam kampung.
“Menjelang puasa ramadhan ini semua jenis daging ayam kembali naik. Lonjakan harga daging ayam ini akibat banyaknya warga yang menggelar hajatan menyambut puasa,” ungkapnya kepada JTV.
Ia menambahkan, harga daging ayam potong yang sebelumnya berada dikisaran 30 ribu rupiah perkilogram, kini melonjak hingga berada dikisaran 35 ribu rupiah perkilogram. Sementara harga daging ayam kampung yang semula berada dikisaran 45 hingga 50 ribu rupiah perkilogram, kini kembali naik dan berada dikisaran 65 ribu rupiah perkilogram.
“Perkiraan kenaikan harga daging ayam ini akan terus bertahan. Setidaknya hingga usai perayaan lebaran mendatang,” imbuhnya.
Meski harga daging ayam naik. Namun hal ini, belum berdampak pada harga daging sapi di pasaran. Harga daging sapi kualitas super relatif stabil dikisaran 110 ribu rupiah per kilogram untuk daging super, 100 ribu rupiah per kilogram untuk daging sedang, dan 90 ribu rupiah per kilogram untuk daging sapi biasa.
“Kalau harga daging sapi cenderung stabil mas. Tidak seperti daging ayam,” terang Sulasih, pedagang daging sapi. (lim/rok)
Salah satu pedagang daging ayam, Muthomimah mengatakan, kenaikan harga daging ayam kembali terjadi sejak satu minggu terakhir menjelang momen bulan puasa ramadhan. Kenaikan harga rata-rata mencapai 5 ribu rupiah perkilogram, baik daging ayam potong, maupun ayam kampung.
“Menjelang puasa ramadhan ini semua jenis daging ayam kembali naik. Lonjakan harga daging ayam ini akibat banyaknya warga yang menggelar hajatan menyambut puasa,” ungkapnya kepada JTV.
Ia menambahkan, harga daging ayam potong yang sebelumnya berada dikisaran 30 ribu rupiah perkilogram, kini melonjak hingga berada dikisaran 35 ribu rupiah perkilogram. Sementara harga daging ayam kampung yang semula berada dikisaran 45 hingga 50 ribu rupiah perkilogram, kini kembali naik dan berada dikisaran 65 ribu rupiah perkilogram.
“Perkiraan kenaikan harga daging ayam ini akan terus bertahan. Setidaknya hingga usai perayaan lebaran mendatang,” imbuhnya.
Meski harga daging ayam naik. Namun hal ini, belum berdampak pada harga daging sapi di pasaran. Harga daging sapi kualitas super relatif stabil dikisaran 110 ribu rupiah per kilogram untuk daging super, 100 ribu rupiah per kilogram untuk daging sedang, dan 90 ribu rupiah per kilogram untuk daging sapi biasa.
“Kalau harga daging sapi cenderung stabil mas. Tidak seperti daging ayam,” terang Sulasih, pedagang daging sapi. (lim/rok)