Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Jumat, 17 Maret 2023, 15:09 WIB
Last Updated 2023-03-17T08:09:22Z
JombangPojok PituPolitik | PemerintahanViewerViral

LSD Mewabah, Dinas Peternakan Jombang Cek Kualitas Daging diPasar


JOMBANG - Wabah LSD yang menyerang ratusan sapi di Kabupaten Jombang mendorong petugas Dinas Peternakan setempat untuk melakukan pemantauan. Pemantauan ini dilakukan di stan daging sapi di Pasar Perak Jombang, pada kamis (16/03/2023) siang.

Selain melihat langsung secara kasat mata terhadap daging yang siap dikonsumsi pembeli, petugas juga mengambil sampel daging. Daging yang dibawa petugas akan diuji di laboratorium di Tuban.

Salah satu pedagang daging sapi, Aminatus Sholikah, mengakui selama muncul wabah PMK dan LSD membuat penjualan daging dipasar mengalami penurunan. Para penjual mengaku penurunan akibat yang masih menyerang ternak warga.

Kondisi ini membuat masyarakat merasa khawatir mengkonsumsi daging sapi. Dampaknya, omzet penjual daging sapi menurun. “Ya jelas turun mas, orang kan mau beli daging sapi takut, karena banyak ternak kena PMK dan penyakit yang baru ini (LSD),” ungkapnya kepada JTV.

Sementara itu, petugas Dinas Peternakan Kabupaten Jombang, Harun Ar Rosyid mengatakan, meskipun LSD telah menyerang ratusan ekor sapi di Jombang. Namun, kualitas daging di Pasar Perak dinyatakan petugas masih bagus.

“Untuk itu masyarakat tidak perlu khawatir untuk mengonsumsi daging sapi. Saya pastikan aman,” tegasnya.

Petugas menyatakan kualitas daging sapi masih bagus dan layak dikonsumsi sebab tidak ditemukan tanda-tanda kerusakan atau pencemaran. Namun untuk memastikannya, petugas tetap membawa sampel daging ke laboratorium. Hasilnya akan diketahui empat hingga lima hari mendatang. (ful/rok)