Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Rabu, 08 Maret 2023, 18:04 WIB
Last Updated 2023-03-08T11:04:45Z
NgawiPojok PituPolitik | PemerintahanViewerViral

Mentan Yasin Limpo : Curah Hujan Tinggi Menjadi Tantangan Petani


NGAWI - Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo meninjau rencana lokasi persiapan kunjungan Presiden RI Joko Widodo di lahan persawahan Desa Kartoharjo, Kecamatan/Kabupaten Ngawi, Rabu (08/03/2023). Dilokasi tersebut nantinya menjadi tempat ditandainya pelaksanaan panen raya nusantara satu juta hektar. 

Diakui Mentan jika mulai bulan Februari hingga Maret ini, pihaknya optimis jika hasil panen padi akan melimpah. Sehingga jaminan ketersediaan pangan tetap aman. 

“Sesuai catatan BPS produktivitas padi sangat bagus pada musim panen di awal tahun,” ungkapnya.

Meski begitu, yang menjadi tantangan saat ini karena kondisi cuaca yang masih musim penghujan sehingga dibutuhkan pengeringan yang maksimal. Dengan tingginya curah hujan dikhawatirkan berpengaruh pada rendemen padi. Sehingga diperlukan proses pengeringan yang benar-benar maksimal. 

“Curah hujan tinggi menjadi tantangan para petani,” tegasnya.

Mentan optimis musim panen ini akan lebih baik hasilnya. Sehingga peran serta pemerintah daerah untuk terus memberikan suport kepada petani harus terus dilakukan. Ini bertujuan agar produktifitas hasil pertanian semakin meningkat. (ito/rok)