BLITAR - Kebakaran melanda wisata kampung coklat yang ada di Desa Plosorejo, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar. Kebakaran terjadi para rabu (26/04/2023) sekitar pukul 1.30 WIB dini hari.
Api membakar area ruang produksi cokelat dan api cepat membesar karena banyaknya bahan yang mudah terbakar. Butuh waktu tiga jam untuk dapat memadamkan api. Hingga pagi hari asap tebal masih membumbung tinggi.
Pemadam kebakaran mengerahkan enam mobil pemadam kebakaran, baik dari kabupaten dan kota blitar. Sejumlah pekerja membersihkan puing-puing kebakaran dan sisa-sisa api yang masih menyala.
“Butuh waktu tiga jam dan enam mobil pemadam untuk memadamkan api,” terang Tedy Prasojo, Kabid Damkar Kab.Blitar kepada JTV di lokasi kejadian.
Diduga, kebakaran ini berasal dari rise cooker yang lupa dicabut oleh pegawai. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut , namun kerugian mencapai setengah miliar rupiah.
“Tidak ada korban jiwa, selamat semua. Kerugian kira-kira setengah miliar rupiah,” ungkap H.Kholid Mustofa, owner kampung coklat. (as/rok)