LAMONGAN - Berbagai persiapan terus dilakukan tim sepakbola Persela Lamongan untuk mengarungi kompetisi Liga 2 Indonesia yang rencananya akan bergulir pada bulan November 2023 mendatang. Salah satunya adalah menggelar seleksi pemain lokal Lamongan di lapangan Desa Deket, Kecamatan Deket, Selasa (04/07/2023).
Pelatih Persela Lamongan, Djajang Nurdjaman mengatakan, seleksi pemain muda ini diikuti oleh pemain dari sejumlah sekolah sepakbola (SSB) di Lamongan. Lebih dari 150 pemain ikut mendaftar dalam seleksi yang akan berlangsung selama dua hari ini.
“Lebih 150 pemain yang mengisi formulir pendaftaran. Namun hanya sekitar 50 pemain saja yang datang untuk ikut seleksi,” ungkapnya kepada JTV.
Dalam seleksi pemain ini, Djajang Nurdjaman bersama sejumlah asistennya ikut memantau langsung jalannya seleksi. Kegiatan ini digelar untuk mengakomodir bakat-bakat pemain lokal asli lamongan.
Sayangnya, para pemain lokal yang ikut seleksi, mayoritas adalah pemain sekolah sepakbola. “Ada dua sampai 3 pemain yang bagus, tapi kami butuhkan pemain syarat pengalaman untuk mengarungi kompetisi Liga 2 Indonesia,” tutup Pelatih Persela Lamongan ini. (fli/rok)
Pelatih Persela Lamongan, Djajang Nurdjaman mengatakan, seleksi pemain muda ini diikuti oleh pemain dari sejumlah sekolah sepakbola (SSB) di Lamongan. Lebih dari 150 pemain ikut mendaftar dalam seleksi yang akan berlangsung selama dua hari ini.
“Lebih 150 pemain yang mengisi formulir pendaftaran. Namun hanya sekitar 50 pemain saja yang datang untuk ikut seleksi,” ungkapnya kepada JTV.
Dalam seleksi pemain ini, Djajang Nurdjaman bersama sejumlah asistennya ikut memantau langsung jalannya seleksi. Kegiatan ini digelar untuk mengakomodir bakat-bakat pemain lokal asli lamongan.
Sayangnya, para pemain lokal yang ikut seleksi, mayoritas adalah pemain sekolah sepakbola. “Ada dua sampai 3 pemain yang bagus, tapi kami butuhkan pemain syarat pengalaman untuk mengarungi kompetisi Liga 2 Indonesia,” tutup Pelatih Persela Lamongan ini. (fli/rok)