Iklan Beranda

Redaksi JTV
Rabu, 05 Juli 2023, 16:19 WIB
Last Updated 2023-07-05T09:19:37Z
BojonegoroPolitik | PemerintahanViewerViral

Pembangunan Jalan Rigid Beton Permudah Akses Warga Trucuk Menuju Kota


BOJONEGORO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, terus menggencarkan program pembangunan insfatuktur jalan rigid beton. Salah satunya seperti yang dilakukan di Desa Guyangan, Kecamatan Trucuk, Bojonegoro, Rabu (05/07/2023). 

Melalui program bantuan keuangan khusus (BKK) yang diperoleh Desa Guyangan dari Pemkab Bojonegoro. Jalan desa sepanjang kurang lebih 2 kilometer dengan lebar 6 meter ini, kini sudah dilakukan pembangunan rigid beton. 

Jalan desa ini merupakan salah satu akses penting bagi warga Desa Guyangan maupun masyarakat Kecamatan Trucuk. Pasalnya, jalan ini menjadi akses utama warga Kecamatan Trucuk menuju ke Bojonegoro Kota maupun sebaliknya.

Proses pengerjaan jalan ini dilakukan sejak bulan Mei 2023 lalu. Pantauan JTV di lokasi, hingga kini para pekerja terlihat masih sibuk menyelesaikan pekerjaan yang ditargetkan selesai pada Agustus 2023 mendatang.

Nur Widya, warga setempat mengatakan, pembangunan jalan yang semula paving menjadi rigid beton ini disambut antusias oleh warga. Pasalnya, sebelumnya kondisi jalan setempat bergelombang dan pada saat musim penghujan kondisinya cukup berbahaya karena licin.

“Dengan bangunnya jalan rigid beton ini, akses warga Kecamatan Trucuk menuju Bojonegoro Kota lebih mudah dan cepat. Baik untuk bepergian, bekerja maupun ke pasar,” tegasnya. (edo/rok)