NGANJUK - Sebuah pohon berukuran besar yang ada di tepi Jalan Kecamatan Kertosono, Kabupaten Nganjuk, roboh hingga menimpa truk, mobil dan becak yang sedang melintas, Kamis (23/11/2023) petang. Pohon dengan diameter 80 centimeter tersebut tumbang, setelah kawasan setempat dilanda hujan.
Akibat kejadian ini, truk, mobil dan becak yang tertimpa mengalami kerusakan. Sementara pengemudi becak bernama Slamet Hariyono, warga Kertosono, Nganjuk, mengalami luka-luka hingga harus dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Slamet Hariyono mengatakan, saat itu ia hendak pulang mengendarai becak untuk mengambil sarung. Namun, sesampainya di lokasi kejadian, tiba-tiba pohon yang ada di tepi jalan tumbang menimpanya.
“Saya itu naik becak mau pulang ambil sarung, mau ke masjid. Terus disitu tiba-tiba tertimpa pohon,” ungkapnya saat ditemui JTV di Rumah Sakit Daerah Kertosono Ngajuk, Jumat (24/11/2023) pagi.
“Saya terus ditolong orang-orang dan dibawa ke rumah sakit. Ini yang luka perut, mulut sama dada, agak sulit bernafas,” imbuh Slamet Hariyono.
Sementara itu, Kepala Ruangan Bugenvile RSD Kertosono Nganjuk, Eka Dyah mengatakan, kondisi korban saat ini sudah membaik.
“Korban ini kejatuhan pohon, kondisinya sudah membaik, tapi masih mengeluh nyeri dan sesak,” tegasnya.
Paska kejadian, pohon tumbang beserta sejumlah kendaraan yang tertimpa langsung dievakuasi petugas BPBD, DLH dibantu TNI-Polri setempat. (as/rok)
Akibat kejadian ini, truk, mobil dan becak yang tertimpa mengalami kerusakan. Sementara pengemudi becak bernama Slamet Hariyono, warga Kertosono, Nganjuk, mengalami luka-luka hingga harus dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Slamet Hariyono mengatakan, saat itu ia hendak pulang mengendarai becak untuk mengambil sarung. Namun, sesampainya di lokasi kejadian, tiba-tiba pohon yang ada di tepi jalan tumbang menimpanya.
“Saya itu naik becak mau pulang ambil sarung, mau ke masjid. Terus disitu tiba-tiba tertimpa pohon,” ungkapnya saat ditemui JTV di Rumah Sakit Daerah Kertosono Ngajuk, Jumat (24/11/2023) pagi.
“Saya terus ditolong orang-orang dan dibawa ke rumah sakit. Ini yang luka perut, mulut sama dada, agak sulit bernafas,” imbuh Slamet Hariyono.
Sementara itu, Kepala Ruangan Bugenvile RSD Kertosono Nganjuk, Eka Dyah mengatakan, kondisi korban saat ini sudah membaik.
“Korban ini kejatuhan pohon, kondisinya sudah membaik, tapi masih mengeluh nyeri dan sesak,” tegasnya.
Paska kejadian, pohon tumbang beserta sejumlah kendaraan yang tertimpa langsung dievakuasi petugas BPBD, DLH dibantu TNI-Polri setempat. (as/rok)
Ikuti berita terkini JTV Bojonegoro di Google News