Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Rabu, 08 November 2023, 16:10 WIB
Last Updated 2023-11-08T09:10:23Z
Edukasi | BudayaTubanViewerViral

Wujud Syukur Hasil Melimpah, Nelayan Tuban Gelar Sedekah Laut


TUBAN - Nelayan pesisir utara Kelurahan Karangsari, Kecamatan Tuban Kota, Kabupaten Tuban, menggelar sedekah laut, Rabu (08/11/2023). Acara rutin tahunan ini dilaksanakan dengan beberapa ritual yang terus dilestarikan hingga saat ini.

Sebagai simbol kesejahteraan dan bentuk syukur, digelar ritual arak-arakan miniatur perahu serta kepala sapi atau bekakak. Pantauan JTV di lokasi, bekakak dan perahu mini yang diarak ini berisi makanan dan sesaji.

Arak-arakan dilakukan oleh nelayan setempat dengan berjalan kaki dari rumah menuju pantai. Selanjutnya kepala sapi atau bekakak akan diikatkan pada sebuah tiang kayu menghadap ke laut. Terlihat tiang tersebut berisikan beberapa tulang kepala sapi sisa dari ritual-ritual sebelumnya.
 
Sementara itu, miniatur kapal berisi sesaji makanan di bawa ke tengah laut menggunakan perahu. Sesaji ini kemudian dilepas di tengah laut.
 
Lurah Karangsari, Danny Pramudita mengatakan, kegiatan ini merupakan agenda tahunan warga kampung nelayan setempat. Sedekah laut ini digelar sebagai wujud syukur atas hasil laut yang melimpah.

“Tahun kemarin digabung 3 kelurahan, tapi tahun ini ada inisiatif melakukan sendiri. Harapanya sedekah laut ini masyarakat Karangsari makmur dan sejahtera dari hasil lautnya,” jelasnya.
 
Dengan menggelar tradisi ini, warga kampung nelayan setempat berharap, hasil tangkapan ikan mereka bisa terus melimpah serta diberi keselamatan dan dan keberkahan saat melaut.

“Tujuanya larung saji dan pemasangan kepala sapi itu sebagai bentuk rasa sukur. Dilakukan setahun sekali,” jelas Ahmad Slamet, nelayan setempat.

Sedekah laut ini merupakan tradisi turun-temurun yang hingga kini tetap dilestarikan warga setempat. Para nelayan berharap, tradisi ini bisa terus lestari dan bisa menjadi berkah bagi anak cucu mereka. (dzi/rok)