Iklan Beranda

Redaksi JTV
Kamis, 07 Desember 2023, 10:58 WIB
Last Updated 2023-12-07T03:58:42Z
BojonegoroHukum | PeristiwaViewerViral

Diduga Terpeleset, Seorang Pemuda Tercebur ke Bendungan Gerak Bojonegoro

 
Diduga terpeleset, seorang pemuda tercebur ke bendungan gerak Bojonegoro, Rabu (06/12/2023)
BOJONEGORO - Warga Desa Padang, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro digemparkan dengan kejadian seorang pemuda tercebur ke bendungan gerak Sungai Bengawan Solo setempat, Rabu (06/12/2023) sore. 

Kepala Desa Padang Subagio saat dikonfirmasi JTV mengatakan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 4 sore. Saat itu, pemuda yang diketahui bernama Bima warga Tulungrejo, Kecamatan Trucuk, sedang menjala ikan di tepi air bendungan gerak. 

Namun naas saat menebar jalan, pemuda tersebut kehilangan keseimbangan sehingga tercebur ke dalam sungai. 

“Tadi (yang tercebur) lare (anak) Desa Tulung. Saat menebar jala itu tersangkut, karena tidak kuat akhirnya kebawa arus dan jatuh,” ungkapnya. 

Beruntung saat kejadian arus air tidak begitu deras. Pasalnya, kondisi pintu Bendungan Gerak yang dibuka hanya di bagian tengah. 

“Sama anak-anak dari Padang diberi batang air kering. Misalnya tadi pintu Bendungan yang dibuka bukan nomor 1 ya hanyut mas. Kebetulan itu pintu yang dibuka hanya pintu tengah,” imbuh Kades Padang. 

Sementara itu, Kapolsek Trucuk AKP Achmad Nurul Hidayat membenarkan kejadian ini. Berdasarkan informasi yang diterima dari petugas penjaga Bendungan Gerak, pemuda tersebut diketahui sedang mencari ikan di tepi bendungan, lalu terpeleset. 

“Informasi dari yang jaga bendungan gerak, katanya cari ikan kepleset,” katanya saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon.

Diketahui, pemuda yang tercebur tersebut akhirnya bisa dievakuasi ke daratan dalam kondisi selamat. Selain itu, yang bersangkutan juga tidak mengalami luka. (edo/rok)