BOJONEGORO - Menjelang acara pisah sambut Kapolres lama dan baru, sejumlah jurnalis di Kabupaten Bojonegoro mengirim karangan bunga tak lazim di Mapolres setempat. Karangan bunga tersebut diberikan sebagai bentuk protes atas sikap pimpinan korps baju cokelat yang dianggap tak menghargai kerja jurnalistik.
Karangan bunga tersebut berisi ucapan terima kasih kepada Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo atas dimutasinya Kapolres Bojonegoro AKBP Rogib Triyanto.
Menurut para jurnalis, mereka sengaja mengirimkan karangan bunga sebagai bentuk syukur dan ungkapan kekesalan. Pasalnya, kapolres bojonegoro yang lama dianggap tak menghargai kerja-kerja jurnalistik yang selama ini dilakukan para jurnalis di wilayah tersebut.
“Kapolres sangat sulit dikonfirmasi, bahkan sejumlah jurnalis mengaku sudah puluhan kali berusaha menghubungi via pesan maupun telpon, namun tak pernah digubris. Saat bertemu langsung kapolres juga tak acuh kepada jurnalis yang berusaha minta wawancara,” jelas Dedi, Ketua Aliansi Jurnalis Independen Bojonegoro, Selasa (19/12/2023).
Lanjutnya Dedi, melalui pesan sindiran lewat karangan bunga ini, diharapkan Kapolres yang baru lebih komunikatif dan terbuka. “Karena para jurnalis pada prinsipnya adalah bekerja untuk menyampaikan informasi kepada publik atau bukan untuk kepentingan pribadi,” imbuhnya menegaskan.
Sekedar diketahui, Kapolres Bojonegoro AKBP Rogip Triyanto resmi dimutasi sebagai Wakil Komandan Satuan Banteknik (Wadansatbantek) Satuan Gegana Korps Brimob Polri. Rogib digantikan AKBP Mario Prahatinto yang sebelumnya menjabat Kasubag Perencanaan dan Program Anggaran, Bagian Perencanaan dan Administrasi Devisi TIK Polri. (lim/rok)
Karangan bunga tersebut berisi ucapan terima kasih kepada Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo atas dimutasinya Kapolres Bojonegoro AKBP Rogib Triyanto.
Menurut para jurnalis, mereka sengaja mengirimkan karangan bunga sebagai bentuk syukur dan ungkapan kekesalan. Pasalnya, kapolres bojonegoro yang lama dianggap tak menghargai kerja-kerja jurnalistik yang selama ini dilakukan para jurnalis di wilayah tersebut.
“Kapolres sangat sulit dikonfirmasi, bahkan sejumlah jurnalis mengaku sudah puluhan kali berusaha menghubungi via pesan maupun telpon, namun tak pernah digubris. Saat bertemu langsung kapolres juga tak acuh kepada jurnalis yang berusaha minta wawancara,” jelas Dedi, Ketua Aliansi Jurnalis Independen Bojonegoro, Selasa (19/12/2023).
Lanjutnya Dedi, melalui pesan sindiran lewat karangan bunga ini, diharapkan Kapolres yang baru lebih komunikatif dan terbuka. “Karena para jurnalis pada prinsipnya adalah bekerja untuk menyampaikan informasi kepada publik atau bukan untuk kepentingan pribadi,” imbuhnya menegaskan.
Sekedar diketahui, Kapolres Bojonegoro AKBP Rogip Triyanto resmi dimutasi sebagai Wakil Komandan Satuan Banteknik (Wadansatbantek) Satuan Gegana Korps Brimob Polri. Rogib digantikan AKBP Mario Prahatinto yang sebelumnya menjabat Kasubag Perencanaan dan Program Anggaran, Bagian Perencanaan dan Administrasi Devisi TIK Polri. (lim/rok)
Ikuti berita terkini JTV Bojonegoro di Google News