Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Senin, 29 Januari 2024, 09:10 WIB
Last Updated 2024-01-30T05:20:50Z
OlahragaPerselaTubanViewerViral

Ditahan Imbang Malut United 2-2, Persela Gagal Lolos ke Semifinal Liga 2


TUBAN - Persela Lamongan mendapat hasil kurang memuaskan saat menghadapi Malut United dalam laga lanjutan Babak 12 Besar Liga 2 Indonesia yang digelar di Stadion Tuban Sport Center, Minggu (28/01/2024) sore. Laskar Joko Tingkir yang berburu kemenangan untuk mengamankan tiket semifinal, justru ditahan imbang tim tamu dengan skor 2-2.

Saat pertandingan baru berjalan 3 menit, Malut United langsung memimpin. Gol pertama diciptakan oleh Jose Wilkson usai menerima umpan silang Ilham Udin Armaiyn dan skor berubah menjadi 0-1.

Persela yang merasa tertinggal terus melakukan upaya melalui tendangan bebas, Lee Yujun mengirimkan umpan ke tiang kedua. Dilanjutkan Yehezkiel Sawery yang menyambut dengan sundulan. Namun, bola hanya mampu menyasar sisi luar jaring.

Fokus untuk menyamakan kedudukan, Persela Lamongan justru kebobolan pada menit ke -21 melalui Jose Wilkson, dirinya mampu mencetak gol setelah terima umpan dari Pramoedya Putra Suhardi. 0-2 Malut United memimpin.

Memasuki menit ke-26 akhirnya Persela mampu memperkecil kedudukan lewat Ade Jantra. Usaha yang dilakukan Persela membuahkan hasil dan menyamakan kedudukan menit -37 melalui Aldi Al Achya.

Gol tersebut membuat skor imbang menjadi 2-2 bagi Persela dan Malut United hingga paruh pertama selesai.

Pada babak kedua, kedua tim mencoba melakukan yang terbaik untuk menjadi pemenang dalam laga ini. Namun, skor imbang 2-2 bertahan hingga babak kedua usai.

Pelatih Persela Djadjang Nurdjaman mengaku kecewa dengan hasil imbang ini. Pasalnya, hasil tersebut membuat Persela gagal melaju ke babak semifinal sekaligus memupus harapan lolos ke Liga 1.

“Kami memohon maaf kepada fans Persela yang tidak memenuhi ekspektasi suporter semuanya. Misi kami sebenarnya untuk lolos ke Liga 1,” ungkapnya.

“Tapi dengan hasil ini sudah dipastikan kami tidak bisa melaju ke babak semifinal. Sekali lagi, kami memohon maaf yang sebesar-besarnya,” imbuh Djadjang Nurdjaman.

Sementara pelatih Malut United, Imran Nahumarury mengapresiasi anak asuhnya yang bermain ngotot dan berhasil mencuri poin di kandang Persela.

“Kami juga sedikit kecewa karena kami sempat unggul 2-0. Tapi kami tetap apresiasi kerja keras para pemain,” tegasnya.

Hasil imbang ini membuat Persela tertahan di peringkat 3 grup dengan 6 poin dari 5 pertandingan. Sedangkan Malut United duduk di peringkat 2 dengan 7 poin dari 5 pertandingan.

Sementara itu, puncak klasemen ditempati Deltras FC dengan 9 poin dari 5 pertandingan. Pada laga terakhir, Persela akan bertandang ke markas Bekasi FC 3 februari 2024 mendatang. (dzi/rok)

Ikuti berita terkini JTV Bojonegoro di Google News