Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Jumat, 31 Mei 2024, 15:41 WIB
Last Updated 2024-05-31T08:41:56Z
TubanViewerViral

Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Polres Tuban Gelar Tes Urine Dadakan


TUBAN - Untuk mengantisipasi penyalahgunaan narkoba, Polres Tuban menggelar tes urine dadakan secara khusus untuk seluruh anggota Satreskoba Polres setempat, Jumat (31/05/2024) pagi.

Pantauan JTV di lokasi tes urine yang ada di depan ruangan Sat Reskoba Polres Tuban, satu-persatu anggota Satreskoba di data dan diambil sampel urine untuk dilakukan tes. Sedikitnya ada 27 anggota Satuan Reserse Narkoba yang menjalani pemeriksaan.

“Hasilnya tidak ditemukan anggota yang mengkonsumsi narkotika,” tegas Kapolres Tuban, Akbp Suryono.
 
Menurut Kapolres, tes urine dadakan ini dilakukan untuk mencegah penyalahgunaan narkoba, khususnya di lingkungan penegak hukum yang aktif di lapangan dan sering berkecimpung dengan peredaran narkotika.

“Sehingga, selain melakukan pemberantasan narkoba, anggota kepolisian dapat menjadi contoh baik bagi masyarakat, agar dapat menjauhi narkoba,” tandasnya.
 
Akbp Suryono menambahkan, sejauh ini peredaran dan penyalahgunaan narkoba dengan kasus tertinggi di Kabupaten Tuban adalah pil koplo jenis carnophen. Meski demikian, berdasarkan kasus yang ditangani polres setempat, tren penggunaan narkoba jenis sabu, juga sedikit mengalami peningkatan.
 
“Kegiatan serupa, akan kami digelar secara berkala untuk memastikan tidak ada anggota polisi dari polres kami yang melakukan penyalahgunaan narkoba,” pungkasnya. (dzi/rok)