Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Jumat, 21 Juni 2024, 16:03 WIB
Last Updated 2024-06-21T09:03:58Z
NgawiPojok PituViewerViral

Mobil Terios Terguling di Tol Solo-Ngawi, 1 Tewas 3 Luka-Luka


NGAWI - Kecelakaan tunggal terjadi di ruas Tol Solo-Ngawi, tepatnya di Kilometer 550-A, Desa Kedungharjo, Kecamatan Mantingan, Kabupaten Ngawi, Kamis (20/06/2024) petang. Seluruh bagian mobil terios yang mengalami kecelakaan ini ringsek, karena sempat terguling beberapa kali di badan jalan tol dan masuk ke parit.

Akibat kecelakaan ini, seorang penumpang bernama Tri Wulandari, 52 tahun, warga Caruban, Kabupaten Madiun, tewas di lokasi kejadian. Oleh petugas, korban tewas dievakuasi ke kamar jenazah RSUD Dokter Soeroto Ngawi.

Sementara tiga penumpang lainnya, masing-masing bernama Mega Fatmawati (34) tahun dan Sidik (82) tahun, keduanya warga Gemarang, Kabupaten Madiun, serta pengemudi, Nurhadianto (48) tahun, warga Jururejo, Ngawi, mengalami luka cukup parah. Ketiga korban luka langsung dilarikan ke Rumah Sakit Widodo Ngawi untuk mendapatkan pertolongan medis.

Menurut salah seorang kerabat korban, mobil pribadi berisi empat orang tersebut sedang pulang mengantar anggota keluarganya berobat dari Solo, Jawa Tengah. Sesampainya di lokasi kejadian, mobil terios tersebut diduga mengalami pecah ban depan bagian kiri, sehingga hilang kendali.

“Kemungkinan itu ban kiri depan mobil pecah, sehingga terjadi kecelakaan. Ini rombongan dari Solo mau pulang, usai mengantar keluarga berobat,” ungkap Jumiran, kerabat korban kepada JTV.

Polisi yang datang ke lokasi melakukan olah TKP. Minibus yang mengalami kecelakaan tunggal, dievakuasi oleh petugas jasa marga ke pos polisi terdekat. (ito/rok)