BOJONEGORO - Kecelakaan ini terjadi di Jalan Raya Antar Kecamatan Trucuk-Malo, tepatnya di Desa Pagerwesi, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro, Selasa (30/07/2024) malam. Dua pengendara motor mengalami luka parah sehingga harus dilarikan ke rumah sakit.
Data yang dihimpun JTV, kecelakaan bermula saat Rupii, perempuan 40 tahun, warga Desa Pagerwesi, Trucuk, Bojonegoro mengendarai motor beat dari arah barat ke timur. Sementara di belakangnya melaju motor megapro yang dikemudikan Agus Setiawan, warga Desa Trucuk, Bojonegoro.
Sesampainya di lokasi kejadian, motor beat mendadak menyalakan sein untuk belok ke kanan. Namun, karena pengemudi motor megapro diduga kurang konsentrasi dan melaju dengan kecepatan tinggi, sehingga kecelakaan kedua motor tak terhindarkan.
“Kedua motor itu sama-sama dari arah barat. Terus yang motor beat belok kanan ditabrak dari belakang,” jelas Faizal, warga setempat/
Kerasnya benturan membuat kedua pemotor tersebut terpental. Kedua korban juga mengalami luka parah hingga harus dilarikan ke rumah sakit. Namun, setelah mendapat pertolongan medis, pengemudi motor megapro Agus Setiawan meninggal dunia, akibat luka parah yang dideritanya.
Sementara itu, petugas kepolisian yang tiba di lokasi kejadian langsung melakukan olah TKP dan memintai keterangan kepada sejumlah saksi untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan ini. Kasus kecelakaan ini, kini dalam penanganan Satlantas Polres Bojonegoro. (edo/rok)
Data yang dihimpun JTV, kecelakaan bermula saat Rupii, perempuan 40 tahun, warga Desa Pagerwesi, Trucuk, Bojonegoro mengendarai motor beat dari arah barat ke timur. Sementara di belakangnya melaju motor megapro yang dikemudikan Agus Setiawan, warga Desa Trucuk, Bojonegoro.
Sesampainya di lokasi kejadian, motor beat mendadak menyalakan sein untuk belok ke kanan. Namun, karena pengemudi motor megapro diduga kurang konsentrasi dan melaju dengan kecepatan tinggi, sehingga kecelakaan kedua motor tak terhindarkan.
“Kedua motor itu sama-sama dari arah barat. Terus yang motor beat belok kanan ditabrak dari belakang,” jelas Faizal, warga setempat/
Kerasnya benturan membuat kedua pemotor tersebut terpental. Kedua korban juga mengalami luka parah hingga harus dilarikan ke rumah sakit. Namun, setelah mendapat pertolongan medis, pengemudi motor megapro Agus Setiawan meninggal dunia, akibat luka parah yang dideritanya.
Sementara itu, petugas kepolisian yang tiba di lokasi kejadian langsung melakukan olah TKP dan memintai keterangan kepada sejumlah saksi untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan ini. Kasus kecelakaan ini, kini dalam penanganan Satlantas Polres Bojonegoro. (edo/rok)