Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Kamis, 11 Juli 2024, 15:52 WIB
Last Updated 2024-07-11T08:52:34Z
TubanViewerViral

Damkar Tuban Evakuasi Kucing Dari Sumur Sedalam 8 Meter


TUBAN - Petugas Satpol PP dan Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Tuban, mendatangi sebuah sumur tua di Jalan Basuki Rachmad, Kelurahan Sidomulyo, Kecamatan Tuban Kota, Kabupaten Tuban, Rabu (10/07/2024) sore. Petugas datang untuk mengevakuasi seekor anak kucing yang masuk dan terjebak di sumur sedalam 8 meter.

Kejadian ini pertama kali diketahui Antok, warga setempat, yang hendak mengambil air sumur. Melihat ada anak kucing yang terjebak di dalam sumur, Ia kemudian langsung meminta bantuan ke petugas damkar setempat.

“Saya kan mau ambil air di sumur, ternyata ada kucing di dalamnya. Terus saya hubungi damkar,” jelasnya kepada JTV di lokasi kejadian.

Antok khawatir jika dibiarkan, kucing tersebut akan mati di dalam sumur dan bangkainya akan mencemari sumber air yang digunakan warga untuk kebutuhan mencuci dan mandi sehari-hari.

“Kalau nggak diambil nanti takut kucingnya mati dan sumurnya tercemar. Soalnya ini setiap hari dipakai warga,” imbuhnya.

Proses evakuasi berlangsung menegangkan, karena kondisi sumur sangat sempit dan minim oksigen. Petugas juga harus masuk ke dalam sumur dengan alat khusus tanpa bantuan tabung oksigen diameter lubang sumur sangat sempit.

“Setelah 30 menit melakukan evakuasi, akhirnya kucing berhasil diselamatkan,” ungkap Kabid Damkar Tuban, Sutaji, Kamis (11/07/2024).

Evakuasi hewan di dalam sumur, sudah dilakukan berulang kali oleh petugas Damkar Tuban. Sebelumnya, petugas juga berhasil menyelamatkan kambing yang tercebur di dalam sumur sedalam belasan meter. (dzi/rok)