Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Rabu, 03 Juli 2024, 16:16 WIB
Last Updated 2024-07-03T09:16:59Z
NganjukPojok PituPolitik | PemerintahanViewerViral

Jumlah Warga Pindah KTP/KK di Nganjuk Tembus Ratusan Ribu


NGANJUK - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Nganjuk mencatat pada semester pertama Tahun 2024 ini, jumlah warga yang pindah kartu keluarga (KK) maupun kartu tanda penduduk (KTP) lebih dari 100 ribu orang.

Rinciannya, sebanyak 58.709 orang pindah keluar Nganjuk. Sementara sebanyak 52.894 orang tercatat pindah masuk Kabupaten Nganjuk. Sedangkan warga yang melakukan perpindahan antar Desa maupun Kecamatan di dalam Kabupaten Nganjuk sebanyak 7.821 orang.

Kepala Dispendukcapil Kabupaten Nganjuk, Gatut Sugirto mengatakan. pindah tersebut disebabkan sejumlah faktor. Diantaranya karena faktor pendidikan pada momentum PPDB, juga karena pernikahan, pekerjaan dan ikut orangtua.  

“Perpindahan KTP maupun KK warga yang mendekati area sekolah atau pendidikan tercatat ada sebanyak 609 kali proses. Jumlah terbanyak dengan tujuan Kelurahan Ploso, karena merupakan kelurahan tempat sekolah favorit, yaitu SMAN 2 Nganjuk,” jelasnya kepada JTV, Rabu (03/07/2024).

Selain itu, sebanyak 220 orang tercatat pindah ke Kelurahan Cangkringan, Kecamatan Nganjuk Kota yang merupakan area sekolah SMAN 1 Nganjuk.

“Untuk jumlah penduduk di Kabupaten Nganjuk tercatat sebanyak 1.144.508 jiwa. Sedangkan total yang pindah keluar dan masuk ada lebih dari 100 ribu pada semester pertama tahun 2024 ini,” pungkas Gatut. (as/rok)