Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Rabu, 17 Juli 2024, 15:50 WIB
Last Updated 2024-07-18T08:50:23Z
JombangPojok Pitu

Terobos Jalur Satu Arah, Puluhan Pemotor di Jombang Ditilang


JOMBANG - Sejumlah pengendara sepeda motor ini memilih berputar arah, saat mengetahui adanya razia petugas satlantas polres jombang di Fly Over Peterongan, Kabupaten Jombang, Selasa (16/07/2024). Mereka khawatir, jika terus melintas akan diberhentikan dan terjaring razia petugas, karena tak memakai helm dan melawan arus jalur satu arah.

Pantauan JTV di lokasi, petugas membiarkan mereka dan tidak melakukan pengejaran. Hanya pengendara yang nekat menerjang jalur satu arah yang dihentikan dan langsung diberikan surat tilangan.

Hanya dalam satu jam operasi patuh semeru, Petugas Satlantas Polres setempat mendapati 81 pelanggar. Selain tidak dilengkapi surat resmi, banyak diantara motor dalam kondisi protolan dan memakai knalpot brong.

Kanit Turjawali Satlantas Polres Jombang, Ipda M Sutris mengatakan, operasi patuh semeru ini digelar dititik yang memang dikeluhkan masyarakat. Banyak terjadi pelanggaran melawan arus yang membahayakan pengguna kendaraan lain.

“Ini tujuannya untuk menekan angka kecelakaan di jalan raya yang diakibatkan banyaknya pelanggaran dan tidak tertibnya para pengendara tersebut. Operasi patuh semeru 2024  ini akan terus digelar selama dua pekan ke depan,” tegasnya.

Ada sembilan sasaran yang menjadi penekanan pelanggaran selama operasi patuh semeru yang di gelar secara serentak oleh polri. (ful/rok)