BOJONEGORO - Pemilihan pola tanam yang menjadi salah satu kunci sukses para petani di Desa Samberan, Kecamatan Kanor, Kabupaten Bojonegoro. Para petani yang awalnya selalu bertanam padi. Kini, beralih bertanam kacang hijau, yang dinilai tak banyak membutuhkan air.
Usaha petani untuk menyiasati kekeringan di musim kemarau ini, ternyata cukup berhasil. Hektaran tanaman kacang hijau yang mereka budidayakan, mampu tumbuh subur, dengan hasil panen yang berlimpah.
Salah satu petani di desa setempat, Slamet mengaku senang dan bersyukur. Hasil panen kacang hijau musim ini cukup sukses. Sepetak lahan dengan kapasitas benih satu kilogram saja, mampu menghasilkan panen hingga mencapai rata-rata dua kwintal kacang hijau, siap jual.
Selain hasil panen yang melimpah. Harga jual kacang hijau di pasaran juga relatif cukup tinggi. Ditingkat petani, harga kacang hijau saat ini mencapai 15 ribu rupiah per kilogram.
“Dibanding musim panen tahun lalu, harga kacang hijau saat ini jauh lebih rendah. Namun harga jual kacang hijau ini, dinilai sudah sesuai dan cukup menguntungkan bagi petani,” jelasnya kepada JTV, Jumat (02/08/2024).
Selain berharap harga kacang hijau bisa lebih mahal dan stabil minimal seperti tahun lalu yang menembus 20 ribu rupiah per kilogram.
Para petani juga berharap adanya dukungan dari pemerintah untuk membantu mengembangkan pertanian kacang hijau. Sehingga nantinya para petani, makin bersemangat untuk bercocok tanam di musim selanjutnya. (lim/rok)