Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Kamis, 05 September 2024, 10:41 WIB
Last Updated 2024-09-05T09:10:27Z
BojonegoroOlahragaPersiboViewerViral

Siap Hadapi Liga 2, Persibo Launching Pemain, Pelatih dan Jersey


BOJONEGORO - Persibo Bojonegoro siap berkompetisi di Liga 2 Indonesia yang akan bergulir mulai 7 September 2024 mendatang. Berstatus sebagai tim promosi, Persibo Bojonegoro melaunching para pemain, jajaran pelatihan serta launching jersey terbaru, di Halaman Stadion Letjend Haji Soedirman Bojonegoro, Rabu (04/09/2024) malam.

Selain dihadiri para pemain dan jajaran pelatih, manajemen juga turut hadir dalam launching tersebut. Bahkan, presiden klub persibo juga terlihat serius dan menargetkan Persibo Bojonegoro segera mungkin naik kasta ke Liga 1 Indonesia.

Hal itu terlihat, saat sejumlah nama pemain dan jajaran pelatih di perkenalkan di hadapan ribuan suporter yang hadir. Tidak main-main, manajemen persibo mendatangkan pelatih regi aditya, tak lain adalah pelatih yang sebelumnya pernah menukangi psbs biak hingga lolos ke Liga 1.

Selain itu, sejumlah nama pemain turut diboyong oleh klub kebanggan masyarakat Bojonegoro ini. Diantaranya pemain bertabur bintang seperti Osas Saha, Oktavio Dutra, Jajang Sukmara, Hendra Adi Bayauw, Alfin Tuasalamony, Lerby Eliandry, Nur Hidayat, hingga terbaru Fery Pahabol.

Sedangkan untuk slot pemain asing, Persibo mendatangkan Taher Jahanbakh, Enzo Celestine dan Victor Barata. Launching tim dan jersey, ditandai dengan pemotongan tumpeng, serta dilanjutkan do’a bersama. Agar persibo dalam berkompetisi Liga 2 diberikan kemudahan disetiap pertandingan, dan bisa lolos ke Liga 1.

Persibo bojonegoro akan melakoni laga pembuka pegadaian liga 2, melawan Gresik United yang berlangsung di Stadion Letjend Haji Soedirman.

Persibo bojonegoro, tergabung pada grup 3 terdiri dari Rans Nusantara FC, Persela, Gresik United, Deltras FC, Persipal Palu, Persewar Waroper dan Persipura Jayapura, dari total sebanyak 26 klub.

Sedangkan format kompetisi pegadaian Liga 2, tidak mengalami perubahan signifikan. Dimana 3 klub teratas grup 1 dan grup 2 akan melaju ke babak 8 besar, sementara grup 3 hanya ada 2 klub yang bakal lolos ke 8 besar.

“Tentu dengan kualitas pemain yang kita datangkan, dengan pelatih yang kita miliki, kita optimis bisa bersaing untuk merebut tiket Liga 1,” jelas Presiden Klub Persibo Bojonegoro, Deddy Adriyanto. (edo/rok)