Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Jumat, 10 Januari 2025, 14:53 WIB
Last Updated 2025-01-10T09:05:09Z
BojonegoroViewerViral

Polres Bojonegoro Bekuk 3 Pemuda Pencuri Ratusan Tabung LPG


BOJONEGORO - Tiga pemuda ditangkap Satreskrim Polres Bojonegoro usai mencuri ratusan tabung LPG 3 kilogram di empat lokasi berbeda di wilayah hukum Polres setempat.

Kedua pelaku pencurian berinisial FA (20 tahun) dan RE (20 tahun), keduanya adalah pemuda asal Kecamatan Grabagan, Kabupaten Tuban. Sementara satu pelaku lain berinisial W (27 tahun) merupakan penadah hasil pencurian tabung LPG dari kedua pelaku.

Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto mengatakan, modus pelaku adalah mencari toko atau pangkalan LPG yang dalam keadaan sepi pada malam hari dengan menggunakan mini bus elf.

“Setelah mendapatkan lokasi yang dianggap sepi, kedua pelaku langsung melancarkan aksinya dengan merusak kunci toko atau pangkalan dengan menggunakan gunting besi,” ungkapnya kepada JTV, Jumat (10/01/2025).

Dari hasil pencurian tersebut, pelaku berhasil menggondol sebanyak 280 tabung LPG berukuran 3 Kg dengan rincian 200 tabung berisi dan 89 tabung kosong.

“Tabung hasil curian tersebut dijual kepada tersangka W dengan harga bervariasi,” tandas Kapolres Bojonegoro.

Akbp Mario menambahkan, dari hasil kejahatan kedua pelaku, keuntungan yang didapatkan dari menjual tabung LPG 3 Kg tersebut mencapai Rp39 juta. Sementara W yang merupakan penadah mendapatkan keuntungan sebesar Rp6 juta.

“Untuk lokasi sasaran pelaku ada 5 TKP, yakni di gudang pangkalan LPG di Kecamatan Ngraho, Kecamatan Margomulyo, Trucuk, dan dua TKP di Kecamatan Kalitidu Bojonegoro. Dari hasil keterangan pelaku untuk tabung yang berisi gas LPG dijual ke W dengan harga Rp140 ribu per tabung, sementara untuk yang kosong dijual dengan harga Rp125 ribu per tabung,” imbuhnya menegaskan.

Atas perbuatan pelaku, keduanya dijerat dengan pasal 363 KUHP dengan ancaman tujuh tahun penjara. Sementara W yang merupakan penadah dijerat dengan pasal 480 KUHP dengan ancaman hukuman empat tahun penjara. (lim/rok)