BOJONEGORO - Kebakaran hebat yang melanda menara Masjid Agung Darussalam Bojonegoro, Rabu (19/02/2025) siang. Kejadian ini terjadi sekitar pukul 11 siang, dimana saat kejadian kondisi sekitar masjid darussalam dalam keadaan ramai, sehingga warga dan jamaah panik berhamburan keluar.
Pantauan JTV di lokasi, petugas pemadam kebakaran yang tiba di lokasi langsung bergegas memadamkan kobaran api agar tidak menjalar ke bangunan utama masjid dan rumah warga yang berada di samping masjid. Puluhan personil dari damkar dan BPBD, serta dibantu kendaraan water supply, berhasil memadamkan api satu jam kemudian.
Selain meluluh lantahkan menara yang menjulang tinggi, kebakaran juga menyebabkan 2 kendaraan sepeda motor yang ada di lokasi turut tersambar kobaran api.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Bojonegoro, Siswoyo mengatakan, awal mula api yang membesar dari bawah hingga menjalar ke atas menara, penyebab kebakaran diduga kuat akibat korsleting listrik.
“Dugaan sementara karena korsleting listrik. Karena api menjalar dari bawah ke atas. Namun kita masih akan dalami kepastiannya,” jelasnya kepada awak media di lokasi kejadian.
Sementara itu, Penjabat (Pj) Bupati Bojonegoro, Adriyanto yang meninjau lokasi kebakaran mengatakan akan mengusulkan kepada Bupati terpilih, agar nantinya menara yang terbakar dapat dianggarkan untuk dibangun kembali.
“Tentu ini akan saya sampaikan kepada Bupati terpilih agar nanti bisa dianggarkan, supaya bisa dibangun kembali,” tegasnya.
Beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian ini. Selain itu, pihak terkait juga masih merinci secara pasti kerugian material yang diakibatkan terbakarnya menara Masjid Agung Darussalam ini. (edo/rok)
Pantauan JTV di lokasi, petugas pemadam kebakaran yang tiba di lokasi langsung bergegas memadamkan kobaran api agar tidak menjalar ke bangunan utama masjid dan rumah warga yang berada di samping masjid. Puluhan personil dari damkar dan BPBD, serta dibantu kendaraan water supply, berhasil memadamkan api satu jam kemudian.
Selain meluluh lantahkan menara yang menjulang tinggi, kebakaran juga menyebabkan 2 kendaraan sepeda motor yang ada di lokasi turut tersambar kobaran api.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Bojonegoro, Siswoyo mengatakan, awal mula api yang membesar dari bawah hingga menjalar ke atas menara, penyebab kebakaran diduga kuat akibat korsleting listrik.
“Dugaan sementara karena korsleting listrik. Karena api menjalar dari bawah ke atas. Namun kita masih akan dalami kepastiannya,” jelasnya kepada awak media di lokasi kejadian.
Sementara itu, Penjabat (Pj) Bupati Bojonegoro, Adriyanto yang meninjau lokasi kebakaran mengatakan akan mengusulkan kepada Bupati terpilih, agar nantinya menara yang terbakar dapat dianggarkan untuk dibangun kembali.
“Tentu ini akan saya sampaikan kepada Bupati terpilih agar nanti bisa dianggarkan, supaya bisa dibangun kembali,” tegasnya.
Beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian ini. Selain itu, pihak terkait juga masih merinci secara pasti kerugian material yang diakibatkan terbakarnya menara Masjid Agung Darussalam ini. (edo/rok)