NGAWI - Tim gabungan dari Satlantas Polres Ngawi, Dishub, Kementerian Perhubungan Terminal Kertonegoro, Jasa Raharja, Satresnarkoba Polres Ngawi, dan UPT Pengujian Kendaraan melakukan giat ramp check dan pemeriksaan kesehatan, Sabtu (01/03/2025).
Pantauan JTV, sejumlah sopir dan awak bus yang masuk ke Terminal Kertonegoro Ngawi, langsung diarahkan menuju meja pemeriksaan kesehatan dan dilakukan tes urine. Hal itu dilakukan untuk mengetahui kondisi kesehatan sopir dan memastikan sopir tidak dalam pengaruh obat-obatan terlarang maupun alkohol.
Selain tes urine, tim gabungan juga memeriksa kondisi fisik bus. Diantaranya fungsi rem, lampu, wiper serta kondisi ban. Dalam pemeriksaan itu, petugas mendapati kaca bus antar kota antar provinsi dalam kondisi pecah. Petugas langsung melakukan penindakan teguran agar pihak p.o segera mengganti kaca yang pecah.
KBO Lantas Polres Ngawi, Ipda Eko Supriyanto mengatakan, giat ramp check dan pemeriksaan kesehatan bulan ramadhan hingga pelaksanaan operasi ketupat, guna mengurangi resiko terjadinya kecelakaan pada angkutan umum.
“Dalam pemeriksaan tes urine terhadap sopir bus secara random, hasilnya negative,” tegasnya.
Petugas gabungan juga menempelkan stiker himbauan keselamatan serta mengedukasi penumpang untuk menegur sopir jika mengemudi ugal-ugalan sehingga membahayakan keselamatan.
“Kegiatan ini akan terus digelar hingga menjelang operasi ketupat mendatang,” imbuh Ipda Eko menegaskan. (ito/rok)
Pantauan JTV, sejumlah sopir dan awak bus yang masuk ke Terminal Kertonegoro Ngawi, langsung diarahkan menuju meja pemeriksaan kesehatan dan dilakukan tes urine. Hal itu dilakukan untuk mengetahui kondisi kesehatan sopir dan memastikan sopir tidak dalam pengaruh obat-obatan terlarang maupun alkohol.
Selain tes urine, tim gabungan juga memeriksa kondisi fisik bus. Diantaranya fungsi rem, lampu, wiper serta kondisi ban. Dalam pemeriksaan itu, petugas mendapati kaca bus antar kota antar provinsi dalam kondisi pecah. Petugas langsung melakukan penindakan teguran agar pihak p.o segera mengganti kaca yang pecah.
KBO Lantas Polres Ngawi, Ipda Eko Supriyanto mengatakan, giat ramp check dan pemeriksaan kesehatan bulan ramadhan hingga pelaksanaan operasi ketupat, guna mengurangi resiko terjadinya kecelakaan pada angkutan umum.
“Dalam pemeriksaan tes urine terhadap sopir bus secara random, hasilnya negative,” tegasnya.
Petugas gabungan juga menempelkan stiker himbauan keselamatan serta mengedukasi penumpang untuk menegur sopir jika mengemudi ugal-ugalan sehingga membahayakan keselamatan.
“Kegiatan ini akan terus digelar hingga menjelang operasi ketupat mendatang,” imbuh Ipda Eko menegaskan. (ito/rok)