Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Senin, 21 April 2025, 16:01 WIB
Last Updated 2025-04-21T09:01:28Z
TubanViewerViral

Tuntut Kesejahteraan Pekerja, Buruh di Tuban Blokade Aktivitas Tambang


TUBAN - Ratusan buruh yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI), Cabang Tuban, menggelar aksi unjuk rasa di depan akses pintu masuk tambang PT UTSG Desa Sumberarum, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, Senin (21/04/2025) siang.

Pantauan JTV di lokasi, sambil membentangkan spanduk dan poster, mereka menyampaikan tuntutan serta berorasi secara bergantian. Dalam aksinya, mereka juga memblokade akses keluar-masuk tambang. Akibatnya, kendaraan berat tak bisa lewat, hingga aktivitas tambang lumpuh total.

Ratusan buruh ini berunjuk rasa menuntut kepastian kesejahteraan 137 pekerja pt utsg yang dilimpahkan ke vendor lain. Pekerja kontrak yang sebelumnya bekerja langsung di pt utsg ini dilimpahkan ke vendor lain dengan sistem kerja tonase. Hal ini dianggap mengancam kesejahteraan 137 pekerja yang dialihkan.

“PT UTSG punya tanggung jawab penuh terkait dengan apa yang terjadi di PT UTSG. Skema semula teman-teman itu mendapatkan upah yang jelas, satu upah minimum kabupaten, kemudian ada uang makan, ada uang premi, ada tunjangan tanpa istirahat itu, ada semuanya. Kemudian informasi yang beredar di perusahaan yang baru ini menerapkan skema upah tonase, sehingga akan mendegradasi kesejahteraan kawan-kawan,” jelas Ketua DPC FSPMI Tuban, Duraji.

Duraji menilai, PT UTSG sebagai vendor penerima borongan dari PT SIG menyalahi aturan yang ada. Pasalnya, PT UTSG melimpahkan kembali sebagian pekerja ke vendor lain. Meski sempat dimediasi oleh pihak kepolisian. Namun tidak ada titik temu diantara keduanya.

“Yang salah adalah PT UTSG melimpahkan sebagian pekerjaan itu kepada vendor pekerjaan yang lain. Ini yang tidak diperbolehkan,” tegasnya.

Massa aksi mengancam akan terus melangsungkan aksinya hingga tuntutan mereka terpenuhi. Sementara itu, hingga berita ini ditayangkan pihak pt utsg masih enggan memberikan tanggapan. (dzi/rok)